Syarat Lokasi Budidaya Ikan Mas -Budidaya Petani. Beberapa tips utk memilih Lokasi Budidaya Ikan Mas antara lain:
- Kemiringan tanah yg baik utk pembuatan kolam berkisar antara 3-5% utk memudahkan pengairan kolam secara gravitasi.
- Tanah yg baik utk kolam pemeliharaan adalah jenis tanah liat/lempung, tidak berporos. Jenis tanah tersebut dapat menahan massa air yg besar & tidak bocor sehingga dapat dibuat pematang/dinding kolam.
- Ikan mas dapat tumbuh normal, jika lokasi pemeliharaan berada pada ketinggian antara 150-1000 m dpl.
- Ikan mas dapat berkembang pesat di kolam, sawah, kakaban, & sungai air deras. Kolam dengan sistem pengairannya yg mengalir sangat baik bagi pertumbuhan & perkembangan fisik ikan mas. Debit air utk kolam air tenang 8-15 liter/detik/ha, sedangkan utk pembesaran di kolam air deras debitnya 100 liter/menit/m³.
- Kualitas air utk pemeliharaan ikan mas harus bersih, tidak terlalu keruh & tidak tercemar bahan-bahan kimia beracun, & minyak/limbah pabrik.
- Suhu air yg baik berkisar antara 20-25°C.
- Keasaman air (pH) yg baik adalah antara 7-8.
Kata Kunci: Ikan Mas, Budidaya Ikan Mas, Syarat Lokasi Budidaya Ikan Mas
Tidak ada komentar:
Posting Komentar